Mahasiswa Penjas UNG Angkatan 2024 Sukses Gelar Turnamen Tenis Meja "Eterious Cup"

Oleh: Ella H. Tumaloto . 15 Mei 2025 . 20:00:24

Gorontalo – Mahasiswa Pendidikan Jasmani (Penjas) Universitas Negeri Gorontalo (UNG) angkatan 2024 sukses menyelenggarakan turnamen tenis meja bertajuk "Eterious Cup" sebagai bagian dari proyek mata kuliah Tenis Meja. Kegiatan ini berlangsung meriah dan melibatkan banyak peserta dari kalangan mahasiswa hingga dosen.

Turnamen yang bertujuan untuk mengaplikasikan pembelajaran praktis ini berhasil menjadi ajang silaturahmi sekaligus unjuk kemampuan di bidang olahraga tenis meja. Antusiasme tinggi tampak dari seluruh peserta, baik mahasiswa maupun dosen, yang ikut meramaikan kompetisi ini.

Puncak acara ditandai dengan partai final yang mempertemukan dua pasangan dosen tangguh. Pertandingan seru terjadi antara pasangan Arif Haryanto, M.Pd/Joni Taufik Hidayat, M.Pd melawan Al Ilham, M.Pd/Moh. Reza Pratama, M.Pd. Setelah melalui pertandingan sengit, pasangan Al Ilham/Moh. Reza Pratama keluar sebagai juara dengan skor akhir 3-1.

Ketua Jurusan Penjas, yang turut hadir menyaksikan pertandingan final, menyampaikan rasa bangga dan apresiasi tinggi kepada mahasiswa angkatan 2024 atas keberhasilan menyelenggarakan turnamen ini dengan lancar dan profesional.

"Turnamen ini bukan hanya menjadi ajang olahraga, tapi juga bukti bahwa mahasiswa Penjas mampu mengelola dan melaksanakan kegiatan secara mandiri dan bertanggung jawab. Saya sangat bangga," ujar beliau.

Turnamen Eterious Cup diharapkan menjadi kegiatan rutin tahunan yang terus dikembangkan demi memperkuat kompetensi mahasiswa serta mempererat hubungan antar civitas akademika di lingkungan UNG.

Agenda